Kiat-kiat Merintis Usaha Sampingan

Kiat-kiat Merintis Usaha Sampingan
Kiat-kiat tentang merintis usaha sampingan kian banyak diburu orang. Bagaimana tidak, sempitnya lapangan kerja, sulitnya kehidupan ekonomi, minimnya gaji karyawan menengah ke bawah, dan seretnya peningkatan taraf hidup telah memicu bidang kewirausahaan jadi sektor ekonomi primadona.

Sayangnya, masih banyak orang kebingungan, bagaimana cara memulai usaha sampingan agar benar-benar produktif dan menghasilkan uang. Berikut adalah beberapa kiat merintis usaha sampingan agar bisnis Anda bisa berjalan dengan baik.
    
1. Dapatkan ide bidang usaha sampingan dengan berkonsultasi pada ahli bisnis, orang-orang yang sudah berhasil, dan membaca berbagai referensi tentang kewirausahaan. Amati pula peluang usaha yang mungkin dilakukan di daerah tempat tinggal Anda.

2. Jika sudah mendapatkan ide, buatlah analisis sederhana tentang rencana usaha Anda, besarnya modal, sumber modal, perhitungan untung rugi, dan risiko yang mungkin muncul di tengah jalan. Jika modal merupakan dana pinjaman, segera pastikan bagaimana cara pengembalian uang pokok berikut bunganya, agar tidak mengganggu kelangsungan usaha.

3. Tentukan lokasi usaha. Pemilihan lokasi bisa di rumah sendiri, menggunakan bangunan pinjaman dari kenalan maupun orang terdekat, atau mengontrak.  Pastikan lokasi usaha cukup strategis dan bisa menguntungkan bisnis yang akan dijalankan.

4. Pastikan pula besarnya usaha di awal pendirian. Mungkin diperlukan seorang atau dua orang untuk membantu usaha baru ini. Buatlah kesepakatan dengan tenaga tambahan ini, terutama pengenai gaji/fee atau penghasilan yang mungkin mereka terima.

5. Jika usaha ini merupakan penjualan barang, tentukan sumber barang yang bisa diandalkan dengan harga murah, sehingga Anda tidak kesulitan untuk memasarkannya.

6. Tentukan target pasar yang Anda bidik. Bisa jadi terdiri dari beberapa segmen, dan tentukan strategi paling tepat untuk menjangkau target pasar ini.

7. Dalam merintis usaha sampingan, pastikan bagaimana cara melakukan promosi efektif, sehingga banyak orang/calon konsumen yang tertarik.

Demikianlah beberapa kiat merintis usaha sampingan, agar segala ikhtiar Anda dalam mengawali usaha sampingan bisa berhasil. Satu hal yang perlu diingat adalah masalah fokus dan konsistensi Anda dalam menjalankan usaha sampingan.

Ada kalanya, di awal merintis usaha sampingan muncul berbagai hambatan. Namun, apapun yang terjadi, tetaplah fokus pada tujuan Anda, yakni hendak menjalankan usaha sampingan. Sebaliknya, hadapi semua hambatan dan dapatkan solusi-solusi efektif untuk menyelesaikannya.

Jagalah selalu spirit kewirausahaan Anda, sehingga konsentrasi tidak mudah terpecah ketika ada pihak lain yang mempengaruhi Anda untuk mengalihkan modal pada bidang lain, sementara usaha sampingan yang telah Anda rintis telah berlangsung setengah jalan.

Jangan lupa untuk minta dukungan pada kenalan, teman, dan kerabat. Dalam merintis usaha sampingan, merawat jaringan relasi sangatlah penting, karena hal ini bisa menjadi aset, terutama untuk kepentingan promosi, publikasi, dan pemasaran.